28 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 5 Sistem Akuntansi

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 5 Sistem Akuntansi

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : geralt

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 5 Sistem Akuntansi

LP 5-1A Jurnal pendapatan

Transaksi pendapatan berikut ini terjadi selama bulan November

Nov. 7. Mengeluarkan Faktur No. 121 untuk Laguna atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp290.000. 

Nov. 17. Mengeluarkan Faktur No. 122 untuk Hermina atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp475.000.

Nov. 23. Mengeluarkan Faktur No. 123 untuk Mentari atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp610.000.

Catat tiga transaksi tersebut dalam jurnal pendapatan dengan menggunakan format berikut ini.


LP 5-1B Jurnal pendapatan

Transaksi pendapatan berikut ini terjadi selama bulan April:

Apr. 6. Mengeluarkan Faktur No. 78 untuk Bahagia atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp1.240.000.

Apr. 11. Mengeluarkan Faktur No. 79 untuk Tulus atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp2.570.000.

Apr. 19. Mengeluarkan Faktur No. 80 untuk Cahaya atas jasa yang diberikan secara kredit, Rp990.000.

Catat tiga transaksi tersebut dalam jurnal pendapatan dengan menggunakan format berikut ini.


LP 5-2A Buku besar pembantu piutang usaha

Pencatatan debit dan kredit dari dua transaksi disajikan dalam akun pelanggan berikut ini.

Jelaskan setiap transaksi serta sumber setiap posting.


LP 5-2B Buku besar pembantu piutang usaha

Pencatatan debit dan kredit dari dua transaksi disajikan dalam akun pelanggan berikut ini.

Jelaskan setiap transaksi serta sumber setiap posting.


LP 5-3A Jurnal pembelian

Transaksi pembelian berikut ini terjadi selama bulan Februari untuk Sono Catering Service:

Feb. 11. Membeli bahan habis pakai (pita, balon, lem) secara kredit sebesar Rp440.000 dari Celebration Supplies.

Feb. 14. Membeli bahan habis pakai secara kredit sebesar Rp290.000 dari PartyTime Supplies.

Feb. 27. Membeli perabot kantor secara kredit sebesar Rp2.350.000 dari Office Space.

Catat tiga transaksi tersebut dalam jurnal pembelian dengan menggunakan format berikut ini.


LP 5-3B Jurnal pembelian

Transaksi pembelian berikut ini terjadi selama bulan November untuk Telsis Indonesia:

Nov. 6. Membeli bahan habis pakai (pulpen, kertas) secara kredit sebesar Rp330.000 dari Office-to-Go.

Nov. 14. Membeli bahan habis pakai secara kredit sebesar Rp1.950.000 dari Super Komputa.

Nov. 22. Membeli bahan habis pakai secara kredit sebesar Rp195.000 dari Kertas Prima.

Catat tiga transaksi tersebut dalam jurnal pembelian dengan menggunakan format berikut ini.


LP 5-4A Buku besar pembantu utang usaha

Pencatatan debit dan kredit dari dua transaksi disajikan dalam akun pemasok (kreditur) berikut ini.


Jelaskan setiap transaksi serta sumber setiap posting.

LP 5-4B Buku besar pembantu utang usaha

Pencatatan debit dan kredit dari dua transaksi disajikan dalam akun pemasok (kreditur) berikut ini.


Jelaskan setiap transaksi serta sumber setiap posting.

LP 5-5A Analisis segmen

Olivia menjalankan bisnis dalam dua segmen pembeli, Peritel dan Pedagang Besar. Berikut adalah informasi pendapatan yang ditentukan dari informasi faktur sistem akuntansi:


Siapkan analisis vertikal dan horizontal dari segmen-segmen tersebut (dibulatkan satu angka di belakang koma).


LP 5-5B Analisis segmen

Bagas Cendekia menjalankan bisnis dalam dua segmen produk, Berkemah dan Memancing. Berikut adalah informasi pendapatan yang ditentukan dari informasi faktur sistem akuntansi:


Siapkan analisis vertikal dan horizontal dari segmen-segmen tersebut (dibulatkan satu angka di belakang koma).

Jawaban Latihan Praktik Bab 5 Sistem Akuntansi


27 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 4 Menyelesaikan Siklus Akuntansi

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 4 Menyelesaikan Siklus Akuntansi

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : geralt

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 4 Menyelesaikan Siklus Akuntansi

LP 4-1A Aliran akun menuju laporan keuangan

Saldo akun-akun di bawah ini muncul dalam kolom Daftar Saldo yang Disesuaikan di kertas kerja akhir periode. Tentukan apakah setiap akun harus dipindahkan ke kolom Laporan Laba Rugi, Laporan Perubahan Ekuitas atau Laporan posisi keuangan.

1. Piutang Usaha
2. Beban Depresiasi-Peralatan
3. Modal, Bari Gultom
4. Peralatan Kantor
5. Beban Sewa
6. Beban Bahan Habis Pakai
7. Pendapatan Diterima di Muka
8. Utang Gaji

LP 4-1B Aliran akun menuju laporan keuangan

Saldo akun-akun di bawah ini muncul dalam kolom Daftar Saldo yang Disesuaikan di kertas kerja akhir periode. Tentukan apakah setiap akun harus dipindahkan ke kolom laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, atau laporan posisi keuangan.

1. Akumulasi Penyusutan-Bangunan
2. Kas
3. Pendapatan Jasa
4. Beban Asuransi
5. Sewa Dibayar di Muka
6. Bahan Habis Pakai
7. Prive, Christin Hakim
8. Beban Gaji

LP 4-2A Laporan perubahan ekuitas

Jasmina memiliki dan menjalankan Padget Advertising Services. Pada tanggal 1 Januari 2014, Modal, Jasmina Padget memiliki saldo Rp475.000.000. Selama tahun berjalan, Jasmina melakukan investasi tambahan sejumlah Rp50.000.000 dan menarik Rp30.000.000. Untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2014, Padget Advertising Services melaporkan laba bersih sebesar Rp139.500.000 Buatlah laporan perubahan ekuitas untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2014.

LP 4-2B Laporan perubahan ekuitas

Ali Makmur memiliki dan menjalankan AAA Delivery Services. Pada tanggal 1 Januari 2014, Modal, Ali Makmur memiliki saldo Rp918.000.000. Selama tahun berjalan, Ali tidak melakukan investasi jambahan dan menarik Rp15.000.000. Untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2014 AAA Delivery Services melaporkan rugi bersih sebesar Rp43.500.000. Buatlah laporan perubahan modal untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2014.

LP 4-3A Laporan posisi keuangan yang telah terklasifikasi

Akun-akun berikut ini muncul dalam daftar saldo yang disesuaikan milik Rika Consulting. Tentukan apakah setiap akun akan dilaporkan dalam bagian (a) aset lancar; (b) aset tetap; (c) liabilitas lancar; (d) liabilitas jangka panjang; atau (e) ekuitas pemilik di Laporan Posisi Keuangan per 31 Desember 2014.

1. Bangunan
2. Modal, Rika
3. Utang Hipotek (jatuh tempo di 2025)
4. Sewa Dibayar di Muka
5. Utang Gaji
6. Bahan Habis Pakai
7. Utang Pajak
8. Pendapatan Jasa Diterima di Muka

LP 4-3B Laporan posisi keuangan yang telah terklasifikasi

Akun-akun berikut ini muncul dalam daftar saldo yang disesuaikan milik Annisa Consulting.
 Tentukan apakah setiap akun akan dilaporkan dalam bagian (a) aset lancar; (b) aset tetap; (c) liabilitas lancar; (d) liabilitas jangka panjang; atau (e) ekuitas pemilik di Laporan Posisi Keuangan Annisa Consulting per 31 Desember 2014.

1. Utang Usaha
2. Piutang Usaha
3. Akumulasi Penyusutan-Bangunan
4. Kas
5. Modal, Annisa
6. Utang Hipotek (jatuh tempo di 2016)
7. Bahan Habis Pakai
8. Utang Gaji

LP 4-4A Ayat jurnal penutup

Setelah akun-akun disesuaikan pada tanggal 31 Agustus, akhir tahun fiskal, saldo berikut ini diambil dari buku besar Jasa Kurir:

Modal, Radian Yunianto Rp 1.400.000.000

Prive, Radian Yunianto, Rp 55.000.000

Pendapatan Honor Rp 880.000.000

Beban Gaji Rp 524.000.000

Beban Sewa Rp 80.000.000

Beban Bahan Habis Pakai Rp 16.000.000

Beban Lain-Lain Rp 9.000.000

Buatlah empat ayat jurnal yang diperlukan untuk menutup akun-akun tersebut.

LP 4-4B Ayat jurnal penutup

Setelah akun-akun disesuaikan pada tanggal 30 April, akhir rahun fiskal, saldo berikut ini diambil dari buku besar Radian:

Modal, Radian Yunianto Rp 643.600.000

Prive, Radian Yunianto Rp 10.500.000

Pendapatan Jasa Rp 356.500.000

Beban Gaji Rp 283.100.000

Beban Sewa Rp 56.000.000

Beban Bahan Habis Pakai Rp 11.500.000

Beban Lain-lain Rp 13.000.000

Buatlah empat ayat jurnal yang diperlukan untuk menutup akun-akun tersebut.


LP 4-5A Siklus akuntansi

Dari langkah-langkah dalam siklus akuntansi berikut, tentukan dua langkah yang terlewat

a. Menganalisis dan mencatat transaksi-transaksi ke dalam jurnal.
b. Menyiapkan daftar saldo yang belum disesuaikan.
c. Menyiapkan dan menganalisis data penyesuaian.
d. Menyiapkan kertas kerja akhir periode (opsional).
e. Membuat ayat jurnal penyesuaian dan memindahkan ke buku besar.
f. Menyiapkan daftar saldo yang disesuaikan.
g. Membuat ayat jurnal penutup dan memindahkan ke buku besar.
h. Menyiapkan daftar saldo setelah penutupan..

LP 4-5B Siklus akuntansi

Dari langkah-langkah dalam siklus akuntansi berikut, tentukan dua langkah yang terlewat.

a. Menganalisis dan mencatat transaksi-transaksi ke dalam jurnal.
b. Memindahkan transaksi tersebut ke buku besar.
c. Menyiapkan daftar saldo yang belum disesuaikan.
d. Menyiapkan kertas kerja akhir periode (opsional).
e. Membuat ayat jurnal penyesuaian dan memindahkan ke buku besar.
f. Menyiapkan daftar saldo yang disesuaikan.
g. Menyiapkan laporan keuangan.
h. Menyiapkan daftar saldo setelah penutupan.

LP 4-6A Modal Kerja dan rasio lancar


LP 4-6B Modal Kerja dan rasio lancar


Jawaban Latihan Praktik Bab 4 Menyelesaikan Siklus Akuntansi

26 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 3 Proses Penyesuaian

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : geralt

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 3 Proses Penyesuaian

LP 3-1A Akun-akun yang memerlukan penyesuaian

Jawablah dengan Ya atau Tidak apakah setiap akun berikut biasanya memerlukan ayat jurnal penyesuaian.
a. Akumulasi Penyusutan
b. Prive, Andi Wongso
c. Tanah
d. Utang gaji
e. Bahan Habis Pakai
f. Sewa Diterima di Muka


LP 3-1B Akun-akun yang memerlukan penyesuaian

Jawablah dengan Ya atau Tidak apakah setiap akun berikut biasanya memerlukan ayat jurnal penyesuaian.
a. Gedung
b. Kas
c. Beban Bunga
d. Beban Lain-lain
e. Modal, Narji Siregar
f. Asuransi Dibayar di Muka

LP 3-2A Jenis penyesuaian

Masukkan pos-pos berikut dalam golongan (1) beban dibayar di muka, (2) pendapatan diterima di muka, (3) pendapatan yang masih akan diterima, atau (4) beban yang masih harus dibayar.
a. Kas sudah diterima untuk jasa yang belum diberikan.
b. Asuransi sudah dibayar untuk tahun depan.
c. Pendapatan atas sewa yang sudah jatuh tempo, tetapi kasnya belum diterima.
d. Gaji yang terutang tapi belum dibayar.

LP 3-2B Jenis penyesuaian

Masukkan pos-pos berikut dalam golongan (1) beban dibayar di muka, (2) pendapatan diterima di muka, (3) pendapatan yang masih akan diterima, atau (4) beban yang masih
harus dibayar.
a. Kas diterima atas penggunaan tanah bulan depan.
b. Pendapatan sudah jatuh tempo, tetapi kasnya belum diterima.
c. Beban sewa yang sudah jatuh tempo, tetapi belum dibayar.
d. Sisa bahan habis pakai.

LP 3-3A Penyesuaian untuk bahan habis pakai yang digunakan

Akun Bahan Habis Pakai memiliki saldo awal Rp1.975.000 dan didebit sebesar Rp4.125.000 untuk bahan habis pakai yang dibeli selama tahun berjalan. Buatlah ayat jurnal penyesuaian yang diperlukan pada akhir tahun diasumsikan jumlah sisa bahan habis pakai adalah Rp1.850.000.

LP 3-3B Penyesuaian untuk asuransi yang terpakai

Akun Asuransi Dibayar di Muka memiliki saldo awal Rp9.600.000 dan didebit sebesar Rp12.900.000 untuk premi yang dibayar selama tahun berjalan Buatlah ayat jurnal penyesuaian yang diperlukan pada akhir tahun diasumsikan jumlah asuransi yang belum terpakai untuk periode mendatang adalah Rp7.360.000.

LP 3-4A Penyesuaian untuk pendapatan diterima di muka

Saldo akun pendapatan diterima di muka, sebelum penyesuaian pada akhir tahun sebesar Rp78.500.000. Buatlah ayat jurnal yang diperlukan diasumsikan jumlah pendapatan diterima di muka pada akhir tahun adalah Rp33.675.000.

LP 3-4B Penyesuaian untuk sewa diterima di muka

Pada tanggal 1 Juni 2015, Mariko menerima Rp18.900.000 untuk sewa tanah selama 12 bulan. Buatlah ayat jurnal penyesuaian yang diperlukan untuk sewa diterima di muka pada tanggal 31 Desember 2015.

LP 3-5A Penyesuaian untuk pendapatan yang masih akan diterima

Pada akhir tahun berjalan, pendapatan yang telah dihasilkan, tetapi belum ditagih ke klien adalah sebesar Rp12.840.000. Buatlah ayat jurnal penyesuaian untuk mencatat pendapatan yang masih akan diterima.

LP 3-58 Penyesuaian untuk pendapatan yang masih akan diterima

Pada akhir tahun berjalan, pendapatan yang telah dihasilkan, tetapi belum ditagih ke klien adalah sebesar Rp17.555.000. Buatlah ayat jurnal penyesuaian untuk mencatat pendapatan yang masih akan diterima.

LP 3-6A Penyesuaian untuk beban yang masih harus dibayar

Tri Hapsari membayar gaji mingguan sebesar Rp16.250.000 pada hari Jumat untuk lima hat kerja yang berakhir pada hari tersebut. Buatlah ayat jurnal penyesuaian yang diperlukan pada akhir periode akuntansi diasumsikan periode tersebut berakhir pada hari Rabu


LP 3-6B Penyesuaian untuk beban yang masih harus dibayar

Karina membayar gaji mingguan sebesar Rp27.600.000 pada hari Senin untuk enam hari kerja yang berakhir pada hari Sabtu sebelumnya. Buatlah ayat jurnal penyesuaian yang diperlukan pada akhir periode akuntansi diasumsikan periode tersebut berakhir pada hari Jumat.

LP 3-7A Penyesuaian untuk penyusutan

Perkiraan jumlah penyusutan pada peralatan untuk tahun berjalan adalah Rp9.100.000. Buatlah ayat jurnal penyesuaian untuk mencatat penyusutan.

LP 3-7B Penyesuaian untuk penyusutan

Perkiraan jumlah penyusutan pada peralatan untuk tahun berjalan adalah Rp7.700.000. Buatlah ayat jurnal penyesuaian untuk mencatat penyusutan.

LP 3-8A Pengaruh menghilangkan penyesuaian

Untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Agustus 2015, Miracle Medical lupa membuat ayat jurnal penyesuaian untuk (1) beban penyusutan, Rp5.800.000, (2) pendapatan dihasilkan, tetapi belum ditagih, Rp44.500.000, dan (3) upah yang masih harus dibayar, Rp7.300.000. Tentukan pengaruh keseluruhan kesalahan terhadap (a) pendapatan, (b) beban, dan (c) laba bersi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Agustus 2015.


LP 3-8B Pengaruh menghilangkan penyesuaian

Untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 April 2015, Ambulatory Medical Service lupa membuat ayat jurnal penyesuaian untuk (1) bahan habis pakai yang digunakan. Rp1.400.000, (2) pendapatan diterima di muka, tetapi telah dihasilkan, Rp6.600.000, dan (3) asuransi yang telah terpakai, Rp9.000.000. Tentukan pengaruh keseluruhan kesalahan terhadap (a) pendapatan, (b) beban, dan (e) laba bersih untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 April 2015.

LP 3-9A Pengaruh kesalahan terhadap daftar saldo yang disesuaikan

Untuk masing-masing kesalahan berikut, tunjukkan apakah kesalahan akan menyebabkan jumlah daftar saldo yang disesuaikan tidak sama. Jika kesalahan menyebabkan jumlah daftar saldo yang disesuaikan tidak sama, hitunglah apakah jumlah debit atau kredit yang lebih besar dan berapa besarnya.

a. Penyesuaian Rp9.800.000 untuk pendapatan jasa yang masih harus dibayar dijurnal sebagai debit pada Piutang Usaha Rp9.800.000 dan kredit pada Pendapatan Jasa Rp8.900.000.

b. Penyesuaian penyusutan Rp3.600.000 tidak dimasukkan dari ayat jurnal penyesuaian akhir periode.

LP 3-9B Pengaruh kesalahan terhadap daftar saldo yang disesuaikan

Untuk masing-masing kesalahan berikut, tunjukkan apakah kesalahan akan menyebabkan jumlah daftar saldo yang disesuaikan tidak sama. Jika kesalahan menyebabkan jumlah daftar saldo yang disesuaikan tidak sama, hitunglah apakah jumlah debit atau kredit yang lebih besar dan berapa besarnya.

a. Penyesuaian untuk upah yang masih harus dibayar Rp5.200.000 dijurnal sebagai debit pada Beban Upah Rp5.200.000 dan kredit pada Utang Usaha Rp5.200.000.

b. Ayat jurnal untuk bahan habis pakai yang digunakan selama periode tersebut sebesar Rp1.125.000 dijurnal sebagai debit pada Beban Bahan Habis Pakai Rp1.125.000 dan kredit pada Bahan Habis Pakai Rp1.152.000.

LP 3-10A Analisis vertikal


LP 3-10B Analisis vertikal


Jawaban Latihan Praktik Bab 3 Proses Penyesuaian

25 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 2 Menganalisis Transaksi

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 2 Menganalisis Transaksi

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : AbsolutVision
Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 2 Menganalisis Transaksi

LP 2-1A Aturan debit dan kredit dan saldo normal

Sebutkan untuk setiap akun berikut apakah memiliki jurnal (a) selalu debit, (b) selalu kredit, atau (c) baik debit maupun kredit. Selain itu, sebutkan saldo normalnya.
1. Piutang Usaha
2. Pendapatan Komisi
3. Utang Wesel
4. Modal, Jon Hutagalung
5. Pendapatan Sewa
6. Beban Upah

LP 2-1B Aturan debit dan kredit dan saldo normal

Sebutkan untuk setiap akun berikut apakah memiliki jurnal (a) selalu debit,
(b) selalu kredit, atau (c) baik debit maupun kredit. Selain itu, sebutkan saldo normalnya.
1. Utang Usaha
2. Kas
3. Prive, Titi Kaunang
4. Beban Lain-Lain
5. Beban Asuransi
6. Pendapatan Jasa

LP 2-2A Ayat jurnal untuk pembelian aset

Buatlah ayat jurnal untuk pembelian peralatan kantor pada 12 Februari seharga Rp18.000.000 dengan membayar kas sejumlah Rp7.000.000 dan sisanya kredit.

LP 2-2B Ayat jurnal untuk pembelian aset

Buatlah ayat jurnal untuk pembelian perlengkapan kantor pada 30 September seharga Rp2.500.000 dengan membayar kas sejumlah Rp800.000 dan sisanya kredit.


LP 2-3A Ayat jurnal untuk pendapatan jasa

Siapkan ayat jurnal pada 9 Juli untuk mencatat pendapatan jasa yang diperoleh secara kredit senilai Rp12.000.000.

LP 2-3B Ayat jurnal untuk pendapatan jasa

Siapkan ayat jurnal pada 13 Agustus untuk mencatat pendapatan jasa yang diperoleh secara tunai senilai Rp9.000.000.

LP 2-4A Ayat jurnal untuk prive pemilik

Siapkan ayat jurnal pada tanggal 25 Januari untuk prive sejumlah Rp16.000.000 oleh Jon Hutagalung untuk keperluan pribadi..


LP 2-48 Ayat jurnal untuk prive pemilik

Siapkan ayat jurnal pada tanggal 30 Juni untuk prive sejumlah Rp11.500.000 oleh Daud Pidi untuk keperluan pribadi.

LP 2-5A Jumlah hilang dalam sebuah akun

Pada 1 Februari, saldo akun kas Rp14.750.000. Selama Februari, jumlah pembayaran kas adalah Rp93.400.000, dan saldo per 28 Februari adalah Rp15.200.000. Hitunglah penerimaan kas selama bulan Februari.

LP 2-5B Jumlah hilang dalam sebuah akun

Pada tanggal 1 Agustus, saldo akun Bahan Habis Pakai Rp1.025.000. Selama bulan Agustus, pembelian bahan habis pakai adalah Rp3.110.000, dan sisa bahan habis pakai per 31 Agustus adalah Rp1.324.000. Hitunglah jumlah beban bahan habis pakai selama bulan Agustus.

LP 2-6A Kesalahan daftar saldo

Untuk masing-masing kasus kesalahan berikut ini, tentukan apakah kesalahan akan menyebabkan selisih antara jumlah debit dan kredit daftar saldo. Jika kesalahan menyebabkan terjadinya selisih, tentukan apakah jumlah debit atau kredit yang lebih besar dan hitung selisihnya. debet

a. Pembayaran premi asuransi Rp5.400.000 untuk polis berjangka tiga tahun didebit pada Asuransi Dibayar di Muka Rp5.400.000 dan dikredit pada Kas Rp4.500.000.

b. Pembayaran utang Rp270.000 didebit pada Utang Usaha sebesar Rp720.000 dan dikredit pada Kas Rp720.000.

c. Pembelian bahan habis pakai Rp1.600.000 didebit pada Bahan Habis Pakai Rp1.600.000 dan didebit pada Utang Usaha Rp1.600.000.


LP 2-6B Kesalahan daftar saldo

Untuk masing-masing kasus kesalahan berikut, tentukan apakah kesalahan akan menyebabkan selisih antara jumlah debit dan kredit daftar saldo. Jika kesalahan menyebabkan terjadinya selisih, tentukan apakah jumlah debit atau kredit yang lebih besar dan hitung selisihnya.

a. Pembayaran tunai untuk pembelian peralatan kantor Rp12.900.000 didebit pada
Tanah Rp12.900.000 dan dikredit pada Kas Rp12.900.000.

b. Pembayaran utang Rp1.840.000 didebit pada Utang Usaha Rp184.000 dan dikredit pada Kas Rp1.840.000.

c. Penerimaan kas dari pembayaran piutang usaha Rp3.800.000 dicatat sebagai debit pada Kas Rp8.300.000 dan kredit pada Piutang Usaha Rp3.800.000.

LP 2-7A Ayat jurnal koreksi

Kesalahan berikut ini terjadi saat menjurnal dan posting transaksi:

a. Beban iklan Rp7.300.000 dibayarkan untuk bulan berjalan dicatat sebagai debit pada Beban Lain-Lain dan kredit pada Beban Iklan.

b. Pembayaran piutang pelanggan Rp6.100.000 dicatat sebagai debit pada Kas dan kredit pada Utang Usaha.

Buatlah ayat jurnal untuk memperbaiki kesalahan. Tidak perlu ditambahkan penjelasan.


LP 2-7B Ayat jurnal koreksi

Kesalahan berikut ini terjadi saat menjurnal dan posting transaksi:

a. Penerimaan kas Rp8.400.000 atas jasa yang diberikan dicatat sebagai debit pada Piutang Usaha dan kredit pada Pendapatan Jasa.

b. Pembelian bahan habis pakai secara kredit Rp2.500.000 dicatat sebagai debit pada Peralatan Kantor dan kredit pada Bahan Habis Pakai.

Buatlah ayat jurnal untuk memperbaiki kesalahan. Tidak perlu ditambahkan penjelasan.

LP 2-8A Analisis horizontal


LP 2-8B Analisis horizontal


Jawaban Latihan Praktik Bab 2 Menganalisis Transaksi

24 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman


Gambar : Firmbee

Soal dan Jawaban Latihan Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

L 1-1 Jenis-Jenis Usaha
Berikut adalah daftar beberapa perusahaan ternama.
1. Unilever Indonesia
2. HM Sampoerna
3. Semen Indonesia
4. Adhi Karya
5. Bank Mandiri
6. Berlina
7. Sumber Alfaria Trijaya
8. Panorama Transportasi
9. Telekomunikasi Indonesia
10. Indosat
11. Indofarma
12. Hotel Sahid Jaya
13. Matahari Department Store
14. Mustika Ratu
15. MNC Sky Vision

a. Sebutkan jenis usaha setiap perusahaan berikut ini, apakah usaha jasa, dagang, atau manufaktur. Jika Anda tidak mengenal perusahaan tersebut, gunakan Internet untuk mencari home page perusahaan atau situs Web Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id).

b. Menurut Anda, manakah perusahaan yang relevan menggunakan persamaan akuntansi?


L 1-2 Etika profesional
Sebuah perusahaan penghasil pupuk ingin memindahkan pabriknya ke Purbalingga, Jawa Tengah. Laporan yang dibuat oleh seorang staf peneliti perusahaan yang telah dipecat mengatakan produk perusahaan menghasilkan racun limbah produk. Selama ini perusahaan menyembunyikan laporan tersebut. Laporan terbaru yang dikeluarkan perusahaan mengatakan tidak ada masalah dengan pupuk tersebut.

Apakah pimpinan perusahaan seharusnya mengungkapkan isi laporan yang tidak menguntungkan dalam diskusi dengan Pemda Purbalingga? Diskusikan.

L 1-3 Konsep entitas bisnis
Toko Olahraga Mahendra menjual peralatan berburu dan memancing sekaligus menyediakan jasa memandu perjalanan wisata berburu dan memancing. Toko ini dimilik dan dikelola oleh Mahendra Siregar, seorang penggemar olahraga dan pemburu terkenal Istri Mahendra, Lindawati, memiliki dan mengelola Bunga Boutique, toko pakaian wanita. Mahendra dan Lindawati telah menyiapkan dana pendidikan untuk biaya kuliah anak anak mereka. Dana tersebut disimpan di Bank Mandiri atas nama anak mereka, Markus dan Stefani.

a. Untuk setiap transaksi berikut, sebutkan entitas manakah yang perlu mencatat  transaksi tersebut dalam pembukuannya.

Entitas
B (Bunga Boutique)
M (Bank Mandiri)
O (Toko Olahraga Mahendra)
X (Bukan salah satu dari entitas di atas)

1. Lindawati membeli saham reksa dana sebagai investasi untuk dana pendidikan anak-anak.

2. Lindawati membeli dua lusin blus batik dari desainer Prayuda dengan harga khusus.

3. Mahendra membayar jasa peternak untuk mendapatkan anjing spaniel Inggris digunakan sebagai anjing pemburu.

4. Lindawati menyetorkan cek pribadi Rp2.000.000 dalam bentuk dana perwalian di Bank Lippo.

5. Mahendra membayar dokter umum untuk pemeriksaan kesehatan tahunan dirinya sendiri, yang diharuskan dalam peraturan asuransi Toko Olahraga Mahendra.

6. Mahendra menerima kas di muka dari pelanggan atas jasa memandu perjalanan berburu yang akan dilakukan bulan depan.

7. Lindawati membayar tagihan keanggotaan sebuah lembaga sosial.

8. Lindawati menyumbangkan beberapa pakaian dari butiknya untuk lelang amal yang diadakan oleh kantor komisi perlindungan perempuan.

9. Mahendra membayar makan malam dan menonton bioskop untuk merayakan hari jadi pernikahan yang ke-20.

10. Mahendra membayar iklan di majalah pemburu.

b. Jelaskan yang dimaksud dengan transaksi bisnis.


L 1-4 Persamaan akuntansi


L 1-5 Persamaan akuntansi


L 1-6 Persamaan akuntansi


L 1-7 Persamaan akuntansi

Hendra Gamawan adalah pemilik dan pengelola Kartenz, sebuah usaha konsultan motivasi. Pada akhir periode akuntansi 31 Desember 2014, Kartenz memiliki aset Rp1.250.000.000 dan liabilitas Rp475.000.000. Gunakan persamaan akuntansi dan hitunglah jumlah berikut ini. Asumsikan bahwa setiap kasus tidak saling berhubungan.

a Modal Hendra Gamawan. per 31 Desember 2014.

b. Modal Hendra Gamawan, per 31 Desember 2015, diasumsikan aset naik sebesar Rp225.000.000 dan liabilitas naik Rp110.000.000 selama 2015 

c. Modal Hendra Gamawan, per 31 Desember 2015, diasumsikan aset turun sebesar Rp300.000.000 dan liabilitas naik Rp90.000.000 selama 2015.

d. Modal Hendra Gamawan, per 31 Desember 2015, diasumsikan aset naik sebesar Rp550.000.000 dan liabilitas turun Rp135.000.000 selama 2015.

e. Laba bersih (rugi bersih) selama tahun 2015. Asumsikan pada tanggal 31 Desember 2015, aset sebesar Rp1.500.000.000, liabilitas Rp375.000.000, dan tidak ada tambahan investasi ataupun penarikan modal.

L 1-8 Pos aset, liabilitas, dan ekuitas pemilik

Sebutkan apakah setiap pos berikut merupakan (1) aset, (2) liabilitas, atau (3) ekuitas pemilik: 
a. utang usaha
b. kas
c. pendapatan jasa
d. tanah
e. bahan habis pakai 
f. beban upah 

L 1-9 Pengaruh transaksi pada persamaan akuntansi

Jelaskan bagaimana transaksi bisnis berikut memengaruhi tiga elemen dalam persamaan akuntansi.
a. Melakukan investasi dalam perusahaan.
b. Membayar beban utilitas (listrik, air, telepon) yang digunakan perusahaan.
c. Membeli bahan habis pakal secara tunai.
d. Membeli bahan habis pakai secara kredit.
e. Menerima kas atas jasa yang diberikan.


L 1-10 Pengaruh transaksi pada persamaan akuntansi

a. Tanah kosong yang dulunya dibeli seharga Rp 180.000.000, dijual Rp440.000.000 secara tunai. Apa pengaruh dari penjualan terhadap jumlah (1) aset, (2) liabilitas, dan (3) ekuitas pemilik?

b. Diasumsikan penjual meminjam uang Rp69.000.000 untuk membeli tanah. Setelah menerima Rp440.000.000 tunai di transaksi (a) penjual membayar utang Rp69.000.000. Apa pengaruh dari pembayaran terhadap jumlah (1) aset, (2) liabilitas, dan (3) ekuitas pemilik?

c. Apakah tepat bila dikatakan bahwa sebuah transaksi selalu memengaruhi paling tidak dua elemen (Aset, Liabilitas, atau Ekuitas Pemilik) dari persamaan akuntansi? Jelaskan.

JAWABAN

23 Desember 2020

Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman



Soal dan Jawaban Latihan Praktik Bab 1 Pengantar Akuntansi dan Perusahaan

LP 1-1A Konsep biaya

Pada tanggal 19 Mei, Sempurna Repair Service mengajukan penawaran atas tanah sebesar Rp335.000.000 yang oleh pemiliknya ditawarkan sebesar Rp363.000.000 Pada tanggal 4 Juni, Sempurna Repair Service 'sepakat pada harga Rp345.000.000 Pada tanggal 30 Oktober, tanah tersebut dinilai sebesar Rp290.000.000 untuk keperluan pajak bumi dan bangunan (PBB). Pada tanggal 5 Februari tahun berikutnya, Sempurna Repair Service mendapatkan penawaran Rp380.000.000 untuk tanah tersebut dari perusahaan lain. Pada nilai berapakah tanah harus dicatat di pembukuan Sempurna Repair Service?

LP 1-1B Konsep biaya

Pada tanggal 31 Maret, Joko Repair Service mengajukan penawaran atas sebidang tanah sebesar Rp415.000.000 yang oleh pemiliknya ditawarkan sebesar Rp460.000.000. Pada tanggal 15 April, Joko Repair Service sepakat pada harga Rp437.500.000. Pada tanggal 9 September, tanah tersebut dinilai sebesar Rp375.000.000 untuk keperluan pajak bumi dan bangunan (PBB). Pada tanggal 8 Desember, Joko Repair Service mendapatkan penawaran Rp475.000.000 untuk tanah tersebut dari perusahaan lain. Pada nilai berapakah tanah harus dicatat di pembukuan Joko Repair Service?


LP 1-2A Persamaan akuntansi

Mega Surya adalah pemilik dan pengelola kantor konsultan motivasi bisnis Surya dan Rekan. Pada akhir periode akuntansi, 31 Desember 2014, Surya memiliki aset Rp942.000.000 dan liabilitas Rp584.000.000. Dengan menggunakan persamaan akuntansi. hitunglah jumlah berikut:

a. Ekuitas pemilik pada 31 Desember 2014.

b. Ekuitas pemilik pada 31 Desember 2015, jika diasumsikan aset naik Rp113.000.000 dan liabilitas naik Rp44.000.000 selama tahun 2015.

LP 1-2B Persamaan akuntansi

Ivan Gunadi adalah pemilik dan pengelola Super Ivan, sebuah usaha konsultan motivasi. Pada akhir periode akuntansi 31 Desember 2014, Super Ivan memiliki aset Rp395.000.000 dan liabilitas Rp97.000.000. Dengan menggunakan persamaan akuntansi, hitunglah jumlah:

a. Ekuitas pemilik, pada 31 Desember 2014.

b. Ekuitas pemilik, pada 31 Desember 2015, jika diasumsikan aset naik Rp65.000.000 dan liabilitas naik Rp36.000.000 selama tahun 2015.

LP 1-3A Transaksi

Sembada Delivery Service dimiliki dan dikelola oleh Kiya Sampurna. Berikut adalah transaksi yang dilakukan oleh Sembada Delivery Service selama bulan Agustus:

1. Menerima kas dari pemilik sebagai tambahan investasi sebesar Rp25.000.000
2. Membayar kreditur sebesar Rp3.750.000
3. Menagih pelanggan atas jasa pengiriman yang dicatat sebagai piutang usaha sebesar Rp22.400.000.
4. Menerima kas dari pelanggan atas jasa yang dicatat sebagai piutang usaha sebesar Rp11.300.000.
5. Membayar kas kepada pemilik untuk keperluan pribadi sebesar Rp6.000.000

Tunjukkan pengaruh dari setiap transaksi pada elemen persamaan akuntansi (Aset. Liabilitas. Ekuitas. Prive, Pendapatan, dan Beban) dengan mengurutkan setiap transaksi dari nomor (1) sampai (5). Sebutkan juga pos apa saja dalam persamaan akuntansi yang terpengaruh. Sebagai contoh, jawaban untuk nomor (1) adalah seperti berikut ini (1) Aset (Kas) naik Rp25.000.000, Ekuitas Pemilik (Modal Kiya Sampurna) naik Rp25.000.000.

LP 1-3B Transaksi

Kebat Delivery Service dimiliki dan dikelola oleh Kirana Simbolon. Berikut adalah transaksi yang dilakukan oleh Kebat Delivery Service selama bulan Mei:

1. Menerima kas dari pemilik sebagai tambahan investasi sebesar Rp18.000.000.
2. Membayar beban iklan sebesar Rp4.850.000.
3. Membeli bahan habis pakai secara kredit sebesar Rp2.100.000.
4. Menagih pelanggan atas jasa pengiriman yang dilakukan secara kredit sebesar Rp14.700.000.
5. Menerima kas dari pelanggan sebesar Rp8.200.000.

Tunjukkan pengaruh dari setiap transaksi pada elemen persamaan akuntansi (Aset, Liabilitas, Ekuitas, Prive, Pendapatan, dan Beban) dengan mengurutkan setiap transaksi dari nomor (1) sampai (5). Sebutkan juga pos apa saja dalam persamaan akuntansi yang terpengaruh. Sebagai contoh, jawaban untuk nomor (1) adalah seperti berikut ini. (1) Aset (Kas) naik Rp18.000.000; Ekuitas Pemilik (Modal Kirana Simisolon) naik Rp18.000.000.

LP 1-4A Laporan laba rugi

Pendapatan dan beban Bali Travel Service untuk tahun yang berakhir 30 April 2015 adalah sebagai berikut.

Pendapatan jasa        Rp1.673.000.000
Beban kantor                    488.000.000
Beban lain-lain                   34.000.000
Beban upah.                      660.000.000

Buatlah laporan laba rugi untuk tahun berjalan yang berakhir pada 30 April 2015.

LP 1-48 Laporan laba rugi

Pendapatan dan beban Lombok Travel Service untuk tahun yang berakhir 31 Agustus 2015 adalah sebagai berikut.

Pendapatan jasa        Rp750.000.000
Beban kantor                 295.000.000
Beban lain-lain                12.000.000
Beban upah                    450.000.000

Buatlah laporan laba rugi untuk tahun berjalan yang berakhir pada 31 Agustus 2015.

LP 1-5A Laporan perubahan ekuitas

Dengan menggunakan laporan laba rugi Bali Travel Service pada Latihan Praktik 1-44 buatlah laporan perubahan ekuitas untuk tahun berjalan yang berakhir pada 30 April 2015. Made Kirana, pemiliknya memberikan investasi tambahan sebesar Rp75.000.000 dalam perusahaan selama tahun berjalan dan menarik kas sebesar Rp66.000.000 untuk keperluan pribadi. Modal, Made Kirana per 1 Mei 2014 sebesar Rp300.000.000.


LP 1-5B Laporan perubahan ekuitas

Dengan menggunakan laporan laba rugi Lombok Travel Service pada Latihan Praktik 1-48 buatlah laporan perubahan ekuitas untuk tahun berjalan yang berakhir pada 31 Agustus 2015. Lalu Rizal, pemiliknya, memberikan investasi tambahan sebesar Rp36.000.000 dalam perusahaan selama tahun berjalan dan menarik kas sebesar Rp18.000.000 untuk keperluan pribadi. Modal, Lalu Rizal per 1 September 2014 sebesar Rp380.000.000.

LP 1-6A Laporan posisi keuangan

Menggunakan data untuk Bali Travel Service dalam Latihan Praktik 1-5A, buatlah laporan posisi keuangan per tanggal 30 April 2015.

Utang usaha        Rp 61.000.000
Piutang usaha         124.000.000
Kas                         274.000.000
Tanah                      450.000.000
Bahan habis pakai    13.000.000

LP 1-6B Laporan posisi keuangan

Menggunakan data untuk Lombok Travel Service dalam Latihan Praktik 1-5B, buatlah laporan posisi keuangan per tanggal 31 Agustus 2015.

Utang usaha        Rp 44.500.000
Piutang usaha           75.500.000
Kas                           45.400.000
Tanah                      310.000.000
Bahan habis pakai      4.700.000

LP 1-7A Laporan arus kas

Ringkasan arus kas untuk Bali Travel Service untuk tahun yang berakhir pada 30. April 2015 adalah sebagai berikut.

Penerimaan kas:
Kas diterima dari pelanggan Rp1.500.000.000
Kas diterima dari tambahan investasi oleh pemilik 75.000.000

Pembayaran kas:
Kas dibayarkan untuk beban operasional 1.215.000.000
Kas dibayarkan untuk tanah 240.000.000
Kas dibayarkan ke pemilik untuk keperluan pribadi 66.000.000

Saldo kas per 1 Mei 2014 adalah Rp220.000.000

Buatlah laporan arus kas untuk Bali Travel Service untuk tahun yang berakhir pada 30 April 2015.

LP 1-7B Laporan arus kas

Ringkasan arus kas untuk Lombok Travel Service untuk tahun yang berakhir pada 31 Agustus 2015 adalah sebagai berikut.

Penerimaan kas :
Kas diterima dari pelanggan Rp734.000.000
Kas diterima dari tambahan investasi oleh pemilik 36.000.000

Pembayaran kas:
Kas dibayarkan untuk beban operasional 745.600.000
Kas dibayarkan untuk tanah 50.000.000
Kas dibayarkan ke pemilik untuk keperluan pribadi 18.000.000

Saldo kas per 1 September 2014 adalah Rp89.000.000.

Buatlah laporan arus kas untuk Lombok Travel Service untuk tahun yang berakhir pada 31 Agustus 2015.

LP 1-8A Rasio liabilitas terhadap ekuitas pemilik

Data berikut diambil dari laporan posisi keuangan perusahaan Mahmud

31 Desember 2015    
Total liabilitas                Rp547.800.000            
Total ekuitas pemilik          415.000.000                

31 Desember 2014
Total liabilitas                Rp518.000.000
Total ekuitas pemilik          370.000.000

a. Hitung rasio liabilitas terhadap ekuitas pemilik.

b. Apakah risiko kreditur naik atau turun dari 31 Desember 2014 ke 31 Desember 2015?

LP 1-8B Rasio liabilitas terhadap ekuitas pemilik

Data berikut diambil dari laporan posisi keuangan perusahaan Renaldi:

31 Desember 2015
Total liabilitas                Rp4.085.000.000
Total ekuitas pemilik          4.300.000.000

31 Desember 2014
Total liabilitas                Rp2.880.000.000
Total ekuitas pemilik          3.600.000.000

a. Hitung rasio liabilitas terhadap ekuitas pemilik.

b. Apakah risiko kreditur naik atau turun dari 31 Desember 2014 ke 31 Desember 2015?

JAWABAN

22 Desember 2020

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 9 Piutang

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 9 Piutang

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman

Gambar : AbsolutVision

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 9 Piutang

Contoh Latihan 9-1 Metode Penghapusan Langsung

Buatlah ayat jurnal untuk mencatat transaksi berikut dengan menggunakan metode penghapusan langsung untuk piutang tak tertagih.

9 Juli Menerima pembayaran piutang sebesar Rp1.200.000 dari Jaya Basuki dan menghapus sisa piutang sebesar Rp3.900.000 yang dianggap tak tertagih.

11 Okt Mencatat kembali piutang Jaya Basuki yang telah dihapuskan dan menerima kas untuk pembayaran sisa piutang sebesar Rp3.900.000.


Contoh Latihan 9-2 Metode Penyisihan

Buatlah ayat jurnal untuk mencatat transaksi berikut dengan menggunakan metode penyisihan untuk piutang tak tertagih:
9 Juli Menerima pembayaran piutang sebesar Rp1.200.000 dari Jaya Basuki dan menghapus sisa piutang sebesar Rp3.900.000 yang dianggap tak tertagih.

11 Okt Mencatat kembali piutang Jaya Basuki yang telah dihapuskan dan menerima kas untuk pembayaran sisa piutang sebesar Rp3.900.000.


Contoh Latihan 9-3 Metode Persentase Penjualan

Pada akhir tahun berjalan, akun Piutang Usaha memiliki saldo sebesar Rp800.000.000; akun Penyisihan Piutang Tak Tertagih memiliki saldo kredit sebesar Rp7.500.000 dan penjualan bersih untuk tahun tersebut berjumlah Rp3.500.000.000. Beban piutang tak tertagih diestimasi sebesar 0,5% dan penjualan bersih.

Hitunglah (a) jumlah ayat jurnal penyesuaian untuk piutang tak tertagih, (b) saldo yang disesuaikan untuk Piutang Usaha, Penyisihan Piutang Tak Tertagih, dan Beban Piutang Tak Tertagih dan (c) nilai realisasi bersih dari piutang usaha.


Contoh Latihan 9-4 Metode Analisis Plutang

Pada akhir tahun berjalan Piutang Usaha memiliki saldo sebesar Rp800.000.000, Penyisihan Piutang Tak Tertagih memiliki salds kredit sebesar Rp7 500 000 dan penjualan bersih untuk tahun tersebut berjumlah Rp3.500.000.000. Dengan menggunakan metode penentuan umur piutang, saldo Penyisihan Piutang Tak Tertagih destimasi sebesar Rp30.000.000.

Hitunglah (a) jumlah ayat jumal penyesuaian untuk piutang tak tertagih (b) saldo yang disesuaikan untuk Piutang Usaha Penyisihan Piutang Tak Tertagih, dan Beban Piutang Tak Tertagih dan (c) nilai realisasi bersih dari piutang.



Contoh Latihan 9-5 Wesel Tagih

RS Premier menerima wesel tagih bertanggal 14 Maret sebesar Rp40.000.000 dengan waktu 120 hari dan bunga 6% per tahun dari seorang pasien.

a. Hitunglah tanggal jatuh tempo wesel tagih

b. Hitunglah nilai jatuh tempo wesel tagih 

c. Buatlah ayat jurnal untuk mencatat penerimaan atas pembayaran saat wesel tagih jatuh tempo.


Contoh Latihan 9-6 Perputaran Piutang Usaha dan Jumlah Hari

Penjualan dalam Piutang Usaha

Data Laporan Keuangan akhir tahun pada 31 Desember untuk PT Oritama adalah sebagai berikut.


a. Tentukan perputaran piutang usaha pada tahun 2015 dan 2014.

b. Tentukan jumlah hari penjualan pada plutang pada tahun 2015 dan 2014. Bulatkan ke satu angka desimal.

c. Apakah perubahan perputaran piutang usaha dan jumlah hari penjualan pada piutang dari 2014 ke 2015 mengindikasikan tren yang menguntungkan atau tidak?

21 Desember 2020

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 8 Undang-Undang Sarbanes-Oxley, Pengendalian Internal, dan Kas

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 8 Undang-Undang Sarbanes-Oxley, Pengendalian Internal, dan Kas

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman

Gambar : geralt

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 8 Undang-Undang Sarbanes-Oxley, Pengendalian Internal, dan Kas

Contoh Latihan 8-1 Unsur-Unsur Pengendalian Internal

Tunjukkan manakah dari berikut ini yang berhubungan dengan (a) lingkungan pengendalian, (b) penilaian resiko, atau (c) prosedur pengendalian.

1. Cuti wajib
2. Kebijakan personalia
3. Laporan dan konsultan eksternal mengenai perubahan pasar di masa mendatang.


Contoh Latihan 8-2 Pos pada Laporan Bank Perusahaan

Informasi berikut mungkin muncul dalam laporan bank.

1. NSF
2 Transfer dana elektronik
3 Beban administrasi bank
4. Koreksi kesalahan bank dalam mencatat cek sebesar Rp400.000 menjadi Rp40.000.

Tunjukkan apakah informasi tersebut akan muncul sebagai memo debit atau kredit dalam laporan bank dan apakah informasi tersebut akan menambah atau mengurangi saldo rekening nasabah.


Contoh Latihan 8-3 Rekonsiliasi Bank

Data berikut ini diperoleh untuk digunakan dalam mencocokkan rekening bank milik Depok Photo Studio.


a. Berapakah saldo yang telah disesuaikan dalam rekonsiliasi bank?

b. Buatlah ayat jurnal yang diperlukan untuk Depok Photo Studio berdasarkan informasi dalam rekonsiliasi bank.


Contoh Latihan 8-4 Dana Kas Kecil

Siapkan ayat jumal untuk masing-masing kasus berikut ini.

a. Mengeluarkan cek untuk membentuk dana kas kecil sebesar Rp500.000.

b. Jumlah kas dalam dana kas kecil adalah Rp120.000. Mengeluarkan cek untuk mengisi kembali dana kas berdasarkan rangkuman penerimaan kas kecil berikut ini: bahas habis pakai Rp300.000 dan beban administrasi lain-lain Rp75.000. Mencatat dana yang hilang dalam akun kas kurang atau kas lebih.


Contoh Latihan 8-5 Rasio Kas pada Beban Kas Bulanan

Data keuangan Perusahaan Ceria adalah sebagai berikut.


a. Hitunglah rasio kas pada beban kas bulanan.
b. Interpretasikan hasil perhitungan anda pada (a)


20 Desember 2020

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 7 Persediaan

PENGANTAR AKUNTANSI Adaptasi Indonesia EDISI 25

Bab 7 Persediaan

Carl S. Warren | James M.Reeve | Jonathan E. Duchac | Novrys Suhardianto | Devi Sulistyo Kalanjati | Amir Abadi Jusuf | Chaerul D. Djakman

Gambar : geralt

Soal dan Jawaban Contoh Latihan Praktik Bab 7 Persediaan

Contoh Latihan 7-1 Metode Aliran Biaya

Tiga unit yang identik dari model QBM dibeli selama bulan Februan sebagai berikut.


Diasumsikan satu unit terjual pada tanggal 27 Februan senilai Rp 70.000 Hitunglah laba kotor bulan Februan dan persediaan akhir per 28 Februari menggunakan (a) metode FIFO; (b) metode LIFO dan (c) metode biaya rata-rata tertimbang.


Contoh Latihan 7-2 Persediaan Perpetual Menggunakan FIFO

Persediaan awal, pembelian, dan penjualan barang ER27 adalah sebagai berikut

Nov 1 Persediaan
40 unit biaya Rp5.000 per unit

Nov 5 Penjualan 40 unit

Nov 11 Pembelian
70 unit ya Rp7.000 per unit

Nov 21 Penjualan 36 unit

Diasumsikan dalam sistem persediaan perpetual digunakan metode FIFO hitunglah (a) beban pokok penjualan tanggal 21 November dan (b) persediaan per 30 November.


Contoh Latihan 7-3 Persediaan Perpetual Menggunakan LIFO

Persediaan awal pembelian, dan penjualan barang ER27 adalah sebagai berikut

Nov 1 Persediaan
40 unit biaya Rp5 000 per unit

Nov 5 Penjualan 30 unit

Nov 11 Pembelian
70 unit biaya Rp7.000 per unit

Nov 21 Penjualan 36 unit

Diasumsikan dalam sistem persediaan perpetual digunakan metode LIFO, hitunglah (a) beban pokok penjualan tanggal 21 November dan (b) persediaan per 30 November


Contoh Latihan 7-4 Persediaan Perpetual Menggunakan Biaya Rata-Rata Tertimbang

Persediaan awal, pembelian, dan penjualan barang ER27 adalah sebagai berikut.

Nov 1 Persediaan
40 unit biaya Rp5.000 per unit

Nov 5 Penjualan 30 unit

Nov 11 Pembelian
70 unit biaya Rp7 000 per unit

Nov 21 Penjualan 36 unit

Dasumsikan dalam sistem persediaan perpetual digunakan metode biaya rata-rata tertimbang, hitunglah (a) biaya rata ata tertimbang per unit setelah pembelian tanggal 11 November (b) beban pokok penjualan tanggal 21 November, dan (c) persediaan per 30 November.


Contoh Latihah 7-5 Persediaan Periodik Menggunakan Metode FIFO, LIFO, dan Biaya Rata-Rata Tertimbang

Persediaan awal, pembelian dan penjualan barang ER27 adalah sebagai berikut.


Terdapat 6 unit barang dalam penghitungan fisik persediaan per 31 Desember. Sistem persediaan periodik digunakan. Hitunglah biaya persediaan menggunakan (a) metode FIFO, (b) metode LIFO dan (c) metode biaya rata-rata tertimbang.


Contoh Latihan 7-6 Nilai yang Lebih Rendah atau Metode Pasar

Pada basis data berikut tentukan nilai dari persediaan pada biaya titik yang rendah atau pasar. Terapkan metode tersebut pada tiap persediaan yang ditunjukkan pada Tampilan 9.



Contoh Latihan 7-7 Nilai yang Lebih Rendah antara Biaya atau Nilai Realisasi Bersih

Persediaan sepeda motor sebuah diler pada akhir periode akuntansi meliputi sepeda motor bekas di bawah ini.


Ketika staf penjualan diler berhasil menjual sepeda motor, mereka diberikan komisl Komisi ini adalah sebesar 5% dari harga jual. Hitunglah apakah barang-barang di atas harus disajikan menggunakan metode nilai yang lebih rendah antara biaya atau pasar atau metode nilai realisasi bersih.


Contoh Latihan 7-8 Pengaruh Kesalahan Persediaan

Toko Agung Jaya Motor salah menghitung persediaan per 31 Desember 2014 sebagai Rp250.000.000, alih-alih jumlah sebenarnya yaitu Rp220.000.000. Tunjukkan pengaruh salah saji pada laporan posisi keuangan Agung per 31 Desember 2014 dan laporan laba rugi untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2014.


Contoh Latihan 7-9 Perputaran Persediaan dan Jumlah Hari Penjualan dalam Persediaan

Data laporan keuangan Perusahaan Bahari untuk tahun-tahun yang berakhir pada 31 Desember di bawah ini.


a. Hitunglah perputaran persediaan untuk tahun 2015 dan 2014

b. Hitung jumlah hari penjualan dalam persediaan untuk tahun 2015 dan 2014.

c. Apakah perubahan nilai perputaran persediaan dan jumlah hari penjualan dalam persediaan dan tahun 2014 ke tahun 2015 mengindikasikan tren yang menguntungkan atau tren yang tidak menguntungkan?